Cara Merawat Luka Bekas CLP

 

Keberhasilan operasi penutupan celah bibir dan lelangit tidak hanya pada tangan dokter dan tenaga medis, tetapi juga ada andil dari perawatan luka post operasi.


Berikut tahap merawat luka bekas operasi celah bibir dan lelangit:

1. Cuci tangan terlebih dahulu

2. ⁠Pada luka bekas operasi celah bibir, ulaskan kasa steril dengan NaCl 0,9% secara perlahan sampai luka bersih dari darah kering atau kulit yang mengelupas

3. ⁠Oles tipis luka operasi dengan salep rawat luka, kemudian luka ditutup dengan kassa steril kering dan plester

4. ⁠Rawat luka dilakukan hingga hari ke-3

5. ⁠Setelah hari ke-3 luka tidak ditutup lagi dengan kassa, kecuali jika hendak bepergian keluar rumah

6. ⁠Bilas luka bekas operasi lelangit dan kumur dengan air putih setiap habis makan atau minum susu

7. ⁠Sikat gigi dengan sikat gigi yang lembut khusus anak

8. ⁠Jika keluarga ragu melakukan perawatan sendiri, konsultasikan dengan perawat/bidan/dokter/puskesmas terdekat.


Raghavan, U., Rao, D., Ullas, G., & Vijayadev, V. (2018). Postoperative Management of Celah bibir and Lelangit Surgery. Facial Plastic Surgery, 34(06), 605–611.

Comments

Popular posts from this blog

Kenaikan Isa Almasih

Syarat Operasi Celah Bibir dan Lelangit